kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45930,39   2,75   0.30%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
NATIVE /

Ikuti Trading Competition, Rangkaian Acara Investment Literacy Goes to Campus 2022


Kamis, 28 April 2022 / 10:00 WIB
Ikuti Trading Competition, Rangkaian Acara Investment Literacy Goes to Campus 2022

KONTAN.CO.ID - Investment Literacy Goes to Campus 2022 diselenggarakan dengan tujuan dan semangat literasi financial untuk masyarakat Indonesia. Acara ini didukung oleh Bareksa, OVO, RTI, OneShildt, Invovesta dan bekerjasama dengan berbagai universitas nasional diantaranya adalah Universitas Diponegoro, Telkom University, Universitas Gadjah Mada, Sekolah Bisnis - Institut Pertanian Bogor, Unika Atma Jaya Jakarta, KSPM Universitas Multimedia Nusantara, dan PPM School of Management. Investment Literacy Goes to Campus juga turut mendukung isu prioritas Presidensi G20 mengenai inklusi digital dalam bentuk literasi financial secara digital.

Rangkaian acara Investment Literacy Goes to Campus 2022 terbagi mejadi Webinar Series dan Trading Competition. Webinar Series diselenggarakan pada tanggal 22 – 23 April 2022 lalu secara virtual dengan menghadiri narasumber profesional. Rangkaian acara lainnya yaitu Trading Competition diselenggarakan pada 17 – 20 Mei 2022. Berikut beberapa ketentuan untuk mengikuti Trading Competition :

Timeline

  1. Pendaftaran : 25 April 2022 – 9 Mei 2022
  2. Trial : 11 – 12 Mei 2022
  3. Kompetisi : 17 – 20 Mei 2022
  4. Pengumuman : 23 Mei 2022

Akun Kamu

Silahkan Login terlebih dahulu dengan menggunakan akun My Kontan Anda untuk melihat akun lomba trading Anda

Informasi lebih lanjut bisa melalui whatsapp menghubungi Maggie : 08990261992 atau Mega +62 812-7620-7733

Langkah-langkah registrasi

  1. Input data diri mahasiswa (nama, email, no HP, Universitas)
  2. Upload kartu mahasiswa
  3. Simpan username, password dan PIN

Langkah-langkah mengikuti trial dan kompetisi

  1. Download aplikasi RTI Business di Playstore, iOS maupun Huawei Store
  2. Daftarkan diri Anda di RTI Business (gratis)
  3. Klik menu Trade pada kiri atas RTI Business
  4. Pilih TRADING COMPETITIION INVESTMENT LITERACY GOES TO CAMPUS 2022.
  5. Masukkan username, password beserta PIN yang diperoleh saat registrasi di halaman log in TRADING COMPETITION INVESTMENT LITERACY GOES TO CAMPUS 2022.

CATATAN : Hasil trading saat trial akan direset sebelum kompetisi dimulai pada 17 Mei 2022

Syarat dan Ketentuan Umum TRADING COMPETITION INVESTMENT LITERACY GOES TO CAMPUS 2022

  1. Periode pendaftaran berlangsung tanggal 25 April 2022 – 9 Mei 2022.
  2. Periode trial berlangsung tanggal 11 – 12 Mei 2022.
  3. Periode kompetisi berlangsung tanggal 17 – 20 Mei 2022.
  4. TRADING COMPETITION INVESTMENT LITERACY GOES TO CAMPUS 2022 ini bekerja sama dengan PT RTI INFOKOM (RTI) dan menggunakan aplikasi Virtual Trading RTI.
  5. Ringkasan Ketentuan Kompetisi dan Syarat Khusus :
    • Setiap peserta diberikan modal uang virtual Rp 200 juta;
    • Setiap peserta diberikan modal uang virtual Rp 200 juta;Jam Perdagangan mengikuti waktu bursa, termasuk break;
    • Peserta wajib pernah berdagang minimal 5 (lima) saham berbeda dan total nilai transaksi Rp 400 juta (jual dan beli);
    • Pemenang adalah yang mempunyai nilai Virtual Equity Tertinggi saat akhir kompetisi tanggal 20 Mei 2022 pukul 15.00 WIB;
    • Daftar saham Trading Competition hanya mengacu kepada indeks saham KOMPAS100

Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi event.kontan.co.id dan ikuti terus berita terbaru mengenai Trading Competition pada akun IG @kontannews.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Reporter: Native Team
Editor: Ridwal Prima Gozal

TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

×