kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.515.000   10.000   0,66%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

KB Finansia Multi Finance Resmi Menerbitkan Obligasi Berkelanjutan Tahap I


Jumat, 20 Desember 2024 / 19:00 WIB
KB Finansia Multi Finance Resmi Menerbitkan Obligasi Berkelanjutan Tahap I
Dok. KB Finansia

KONTAN.CO.ID - PT KB Finansia Multi Finance (KBFMF) telah resmi menerbitkan Obligasi Berkelanjutan I KB Finansia Multi Finance Tahap I Tahun 2024 dengan jumlah pokok obligasi sebesar Rp394 miliar.

KBFMF yang merupakan bagian dari KB Financial Group, sebuah lembaga keuangan terkemuka dengan jaringan bisnis yang luas dari Korea Selatan, menargetkan penghimpunan dana hingga Rp3 triliun melalui Obligasi Berkelanjutan tersebut. Pada tahap pertama, KBFMF berhasil menerbitkan obligasi berkelanjutan sebesar Rp394 miliar yang berlaku efektif sejak 11 Desember 2024 dan berencana akan menerbitkan obligasi tahap selanjutnya di tahun depan sesuai dengan kondisi pasar.

Fitch Ratings Indonesia telah mempublikasikan Peringkat Nasional Jangka Panjang 'AAA(idn)' untuk Obligasi Berkelanjutan I KB Finansia Multi Finance senilai Rp3 triliun, dan untuk penerbitan tahap I di bawah program tersebut. Peringkat Nasional 'AAA' menunjukkan peringkat tertinggi yang diberikan oleh Fitch kepada emiten atau obligasi dengan ekspektasi risiko gagal bayar yang paling rendah dibandingkan dengan semua emiten atau obligasi lain di negara atau serikat moneter yang sama.

Selain pendanaan dari Obligasi dan fasilitas kredit perbankan, KBFMF juga masih memiliki fasilitas yang berasal dari International Finance Corporation (IFC), lembaga keuangan dunia terkemuka yang memiliki pengalaman, jaringan, dan pengetahuan yang luas dan merupakan bagian dari Grup Bank Dunia. DI tahun 2024, KBFMF mendapatkan dukungan pendanaan dari IFC sebesar USD 100 juta untuk mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia. Dukungan dari IFC ini merupakan kelanjutan dari kemitraan yang telah terjalin sejak tahun 2020 untuk mendukung UMKM, sekaligus menunjukkan kepercayaan yang kuat dari investor asing terhadap KBFMF.

Selanjutnya: Pengusaha Makin Patuh, Dolar Hasil Ekspor Diproyeksi US$ 14 Miliar di Akhir Tahun

Menarik Dibaca: Havaianas Luncurkan Kampanye Holiday On Point untuk Lengkapi Momen Liburan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Reporter: Native Team
Editor: Indah Sulistyorini

TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

×