KONTAN.CO.ID - Tim penjualan, entah di industri produk maupun jasa, masih kerap menghadapi masalah klasik, yaitu data calon pelanggan dan pelanggan tersebar di mana-mana, prospek menumpuk tanpa kejelasan status, dan lamanya membuat laporan sehingga sering terlambat untuk memperbaiki kekurangan.
Dalam ulasannya, Forbes Business Council mengatakan bahwa kurangnya visibilitas pipeline dan prakiraan penjualan yang tidak akurat sebagai dua penghambat pertumbuhan yang paling banyak dihadapi oleh bisnis di dunia.
Dampaknya, potensi deal tertangani 20-30 % lebih lama, keputusan untuk menjalankan program marketing yang membantu penjualan lebih lambat, dan reputasi merek pun terganggu akibat follow-up yang lambat.
Bayangkan ada orang yang tertarik dengan produk atau layanan kita, mengirimkan pesan ke beberapa saluran komunikasi, namun tim penjualan tidak segera menghubungi mereka.
Orang itu kemudian menelepon, tapi juga tidak ada tindak lanjut. Betapa menyebalkannya bisnis kita jika mengelola prospek sedemikian lamanya.
CRM Bukan Sekedar Penyimpanan Data Pelanggan
Di sinilah software CRM (Customer Relationship Management) memainkan perannya. Ia akan memusatkan seluruh kronologi interaksi, aktivitas follow-up, hingga dokumen penawaran di satu sistem terpadu.
Dengan platform terpusat ini, tim penjualan dan manajemen memiliki Visibilitas 360 derajat dari tiap prospek dan pelanggan sehingga semua tim dapat melihat status semua prospek dan pelanggan secara real-time.
Tim penjualan pun dapat mengotomasi proses kerja mereka. Menjadwalkan panggilan, mengirim email, mengirim tagihan, atau tugas-tugas administrasi lainnya dapat diset satu kali untuk digunakan berkali-kali sesuai kebutuhan.
Semua status penjualan, mulai dari jumlah prospek yang didapat, berapa yang berhasil dikonversi, berapa yang masih dalam proses negosiasi, berapa yang gagal, dan data penjualan lainnya pun dianalisa dan disajikan secara otomatis oleh platform CRM.
Tujuannya agar tim penjualan tidak perlu lagi melihat satu per satu status pelanggan, menghitung pendapatan secara manual. Menyajikan laporan kinerja pun tak lagi rumit.
Studi Kasus: McEasy dan Transformasi Penjualannya
McEasy, salah satu perusahaan teknologi di Indonesia yang menyediakan solusi digital untuk pengelolaan armada dan logistik telah membuktikan keandalan software CRM, khususnya Zoho CRM, untuk meningkatkan performa penjualan mereka.
Sebelum menggunakan CRM, McEasy menghadapi tiga tantangan utama.
Pertama, mereka kesulitan memantau jalannya proses penjualan dan status setiap prospek. Ini sejalan dengan hasil temuan Forbes Business Councel yang telah disebutkan sebelumnya.
Tantangan kedua, manajemen tidak memiliki visibilitas penuh terhadap kinerja tim sales mereka. Terakhir, McEasy merasa, data yang mereka punya belum dapat menganalisis profil pasar dan pelanggan secara maksimal.
Setelah melakukan riset mendalam mengenai beberapa software CRM, McEasy memutuskan untuk menggunakan Zoho CRM.
"Kami memilih Zoho CRM tentu karena harganya terjangkau. Kemudian juga, Zoho CRM mudah diintegrasikan dengan sistem lain seperti ERP dan VOiP," ujar Grady Kusmulyadi, Chief Product Officer McEasy.
Karena uniknya model bisnis McEasy, mereka membutuhkan sistem CRM yang mudah dikustomisasi, terutama dari tampilan modulnya.
Demikian juga di sisi dasbor dan laporan, Zoho CRM mengizinkan penggunanya untuk melakukan kustomisasi sesuai kebutuhan mereka.
Tujuannya agar tim terkait bisa langsung mengakses data penting tanpa harus menunggu dari rekan kerja lainnya.
Soal ketersediaan aplikasi versi seluler dan laporan real-time juga menjadi poin penting yang memudahkan tim McEasy memantau aktivitas penjualan di mana saja.
"Zoho CRM membantu kami mengelola seluruh prospek, menjaga hubungan dengan pelanggan, serta mendorong pertumbuhan penjualan dan kinerja bisnis secara keseluruhan," tambah Grady.
Fitur Modern Zoho CRM Menjawab Kebutuhan Bisnis
McEasy merupakan secuil kisah dari ribuan perusahaan di seluruh dunia yang telah menggunakan Zoho CRM dan memanfaatkan fitur-fitur tangguhnya dalam alur kerja penjualan mereka.
Berikut beberapa fitur unggulan yang membuat Zoho CRM menjadi software CRM favorit perusahaan yang sedang berkembang.
1. Dashboard & laporan kustom
Tidak perlu lagi menyusun laporan secara manual. Dengan Zoho CRM, data mentah bisa langsung diubah menjadi grafik funnel, heat-map, atau tabel performa hanya dalam satu klik. Ini memudahkan manajemen dalam mengambil keputusan cepat dan tepat.
2. Aplikasi seluler & analitik tingkat lanjut
Tim lapangan dapat memperbarui data pelanggan secara langsung dari mana saja, sementara manajemen tetap bisa memantau KPI secara real-time lewat aplikasi. Fleksibilitas ini sangat mendukung mobilitas kerja modern.
3. Integrasi dengan aplikasi lainnya
Zoho CRM terhubung langsung dengan produk Zoho lainnya seperti Campaigns, Books, dan Desk. Bukan hanya aplikasi buatan Zoho, tapi juga integrasi dengan aplikasi di luar Zoho yang mungin telah digunakan.
Hasilnya, bisnis Anda bisa memiliki omnichannel view pelanggan tanpa perlu membayar biaya integrator mahal.
4. Canvas & Blueprint
Zoho menyediakan fitur visualisasi tampilan CRM yang bisa disesuaikan dengan alur kerja tim. Ditambah dengan Blueprint, proses penjualan dapat diotomatisasi agar setiap tim selalu mengikuti SOP yang telah ditentukan.
5. Harga Kompetitif dan Lokalisasi
Dengan model langganan fleksibel, Zoho CRM menawarkan harga yang ramah untuk perusahaan yang sedang berkembang, yang tentunya masih sangat mempertimbangkan harga.
McEasy dan ribuan perusahaan kelas atas kelas dunia telah membuktikan ketangguhan Zoho CRM. Sekarang giliran bisnis Anda.
Coba sekarang, gratis selama 30 hari tanpa perlu memberikan informasi kartu kredit apa pun.
Selanjutnya: Poco X3 Pro Harga Mei 2025, Smartphone Rp 3 Jutaan Punya Performa Worth It Banget
Menarik Dibaca: Poco X3 Pro Harga Mei 2025, Smartphone Rp 3 Jutaan Punya Performa Worth It Banget
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor: Ridwal Prima Gozal