KONTAN.CO.ID - Jakarta PT PP (Persero) Tbk (“PTPP”), perusahaan konstruksi dan investasi nasional, terus menunjukkan perannya dalam mendukung pengembangan infrastruktur strategis nasional dengan merampungkan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarempa di Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau.
Penyelesaian proyek RSUD Tarempa ini menjadi wujud nyata kontribusi PTPP dalam mendukung Asta Cita Pemerintah, khususnya dalam mendorong pemerataan layanan kesehatan hingga wilayah terluar dan perbatasan Indonesia, sejalan dengan upaya peningkatan kualitas hidup masyarakat secara inklusif.
Proyek RSUD Tarempa merupakan bagian dari Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC/Quick Wins) Bidang Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Dikerjakan dengan skema design and build, proyek ini memiliki nilai kontrak sebesar Rp186,24 miliar (termasuk PPN 11%) dan dilaksanakan pada periode 28 Februari hingga 20 Desember 2025. Seluruh pekerjaan berhasil diselesaikan 100% tepat waktu, tepat mutu, dan tepat biaya, dengan deviasi 0%, mencerminkan kapabilitas PTPP dalam mengelola proyek strategis nasional.
Corporate Secretary PTPP, Joko Raharjo, menjelaskan bahwa pembangunan RSUD Tarempa difokuskan pada peningkatan kelas rumah sakit dari Kelas D menjadi Kelas C, serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas medis modern, antara lain ruang operasi, ruang rawat inap dan intensif, unit radiologi, hingga cathlab.
“Kehadiran RSUD Tarempa diharapkan dapat mengurangi ketergantungan rujukan pasien ke luar daerah sekaligus meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas,” ujar Joko.
Lebih lanjut, Joko menambahkan bahwa keberhasilan penyelesaian proyek di wilayah remote area dengan tantangan geografis dan logistik laut ini menegaskan peran PTPP sebagai BUMN konstruksi yang andal dalam menghadirkan infrastruktur vital. RSUD Tarempa juga tercatat sebagai proyek pertama dalam PHTC Batch 1 yang melaksanakan Berita Acara Serah Terima (BAST-1), sebagai bentuk komitmen PTPP dalam mendukung agenda pembangunan nasional yang berkelanjutan dan merata hingga ke pelosok negeri.
Dengan rampungnya RSUD Tarempa, PTPP berharap kontribusi ini dapat memperkuat upaya pemerintah dalam mewujudkan pemerataan layanan kesehatan yang berkualitas dan berkelanjutan, khususnya bagi masyarakat di wilayah terluar Indonesia.
Selanjutnya: Ekspansi ke Pasar Regional, Wintermar (WINS) Bentuk Joint Venture di Malaysia
Menarik Dibaca: Diskon Pepper Lunch 50%: BRI Beri Promo Kilat 3 Hari
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor: Ridwal Prima Gozal













